Senior Itu, Kami Memanggilnya ‘Om Uthon Mantang’

Uthon Mantang (Biru) saat menjaga Fadil Paputungan (putih). (Foto Sendy Halim Toana)

TORANGPEBERITA.COM- PERKENALKAN! kami memanggilnya Om Uthon Mantang baik di lapangan Sogi Bolangitang dan grub sepakbola (WA). Panggilan Om karena sosok senior dan yang kami tuakan.

Om Uthon usianya tak muda. Bahkan pemain sepakbola se-usia beliau sudah banyak yang pensiun dalam turnamen besar di Bolmut. Tapi pengalaman masih berbicara.

Dan cukup mengejutkan. Duel-duel dengan penyerang yang muda Fadil Paputungan menjadi tontonan menarik. Fadil tentu salah satu straiker yang berbahaya di Bolmut. Ia menjadi top skor pada turnamen Peaso Cup tahun lalu.

Fadil juga merupakan pemain Persidago dalam gelaran liga 3. Tentu sudah banyak menghadapi lawan-lawan yang tangguh.

Kembali ke Om Uthon. Ia bermain hampir sepanjang laga dalam duel Kakai FC vs Elang Timur pada Senin 19 Juni 2023.

Dia mampu meredam serangan-serangan lawan. Duet bersama Rivan (Sulut United), Adit Husaini dan Rival. Uthon tampil cemerlang. Dan mengantarkan Kakai FC menang dengan skor 2-1.

‘Man of the match, om Uthon,” begitulah pujian dilontarkan para pemain dan official kepada Uthon.

Uthon sudah tampil dua kali pada gelaran Pinogaluman Cup 2023. Tampil dua kali sebagai pemain inti.

Aksi dilapangan dirinya tidak mengecewakan. Sempat diragukan karena persolan fisik tapi ia tetap tampil baik.

“Rekor pribadi sudah tampil hingga babak kedua pada turnamen resmi,” canda Uthon saat setelah laga melawan Padango FC di Pinogaluman Cup 2023.

Dari Uthon kita besa belajar. Terkadang pengalaman dalam sepakbola dibutuhkan. Tapi Uthon bukan tanpa latihan.

Dirinya jarang datang terlambat untuk datang ke tempat latihan di lapangan Sogi (jika bukan piket kerja). Termasuk disiplin. Bahkan memiliki kemauan yang tinggi untuk terus latihan.

Pertanyaannya Om Uthon kapan pensiun?

Fakta menarik dan bermanfaat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *