Pratama Arhan ungkap keinginan bermain di Manchester City

Pratama Arhan (Dok PSSI)

TORANGPEBERITA.COM- Nama Pratama Arhan menjadi salah satu pemain yang hangat diperbincangkan publik sepak bola Indonesia. Sosok pemain berusia 20 tahun ini disebut-sebut memiliki bakat yang bagus. Bek kiri timnas Indonesia pada turnamen piala AFF 2020 menjadi andalan pelatih.

Bahkan dirinya menjadi pemain muda terbaik pada turnamen piala AFF 2020. Namanya saat ini santer dikabarkan akan bermain diluar negeri pada bursa transfer saat ini.

Menarik menanti pemain PSIS Semarang ini bakal berlabuh di club mana. Apakah bermain di Eropa atau Korea Selatan.

Walaupun demikian dirinya memiliki keinginanan bermain di luar negeri. Menariknya tim  impian Arhan adalah raksasa Inggris saat ini, Manchester City.

“Inginnya ya ke luar negeri, sih, tapi belum tahu juga soalnya agen saya yang urus itu. Ya kalau saya pengennya ke tim impian saya, Manchester City,” ujarnya dikutip dari Bola.com

Fakta menarik dan bermanfaat

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *