TORANGPEBERITA.COM- Vaksinasi merupakan salah satu strategi dalam penanggulangan pandemi Covid-19 hal ini diungkapkan oleh juru bicara satuan tugas (Satgas) penangan Covid-19 provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Steaven Dandel.
“Pengendalian pandemi Covid-19 dengan strategi vaksinasi merupakan strategi yang efektif jika cakupan vaksinasi lengkap bagi semua sasaran mencapai >80 persen sehingga dapat terbentuk herd immunity atau kekebalan kelompok,” ujar Dandel.
Ia mengatakan untuk mencapai target cakupan vaksinasi Covid-19, perlu peningkatan laju vaksinasi di setiap wilayah kabupaten kota, baik dosis 1 maupun dosis 2.
Dandel menambahkan distribusi vaksin dari gudang logistik dinas Kesehatan Daerah Provinsi Sulut ke kabupaten kota telah dilakukan sejak tanggal 23 Agustus 2021.
Oleh karena itu, kata Dandel dengan tersedianya vaksin Covid-19 maka pihaknya mengimbau kepada semua masyarakat yang belum divaksin baik dosis 1 maupun dosis 2, agar segera ke fasilitas pelayanan kesehatan puskesmas dan rumah sakit.
“Atau pos sentra pelayanan vaksinasi Covid-19 untuk menerima layanan vaksinasi Covid-19, termasuk ibu hamil dan anak remaja (12-17 tahun),” imbaunya.
Upaya gotong royong dalam penanggulangan pandemi Covid-19 dengan terus mentaati protokol kesehatan 6M termasuk memberi diri untuk divaksin merupakan kunci mengakhiri pandemi ini.
23.960 warga telah divaksin dosis satu dan dua serta tiga di Bolmut
Sementara itu di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Per 31 Agustus 2021 total vaksinasi dosis satu dan tiga mencapai 23.960 warga dengan rincian vaksinasi satu 19.538, vaksinasi dua 4.359 dan vaksinasi tiga 63 dari total sasaran vaksinasi 63.692 warga.
Disisi lain terkait target mencapai herd immunity kepala seksi surveilans dan imunisasi Dinas Kesehatan (Dinkes) Bolmut Fitria Stion mengatakan vaksinasi disesuaikan dengan datangnya vaksin Covid-19.
Vaksin yang datang pada bulan Agustus dikhususkan untuk pemberian dosis dua. Dan dosis satu awal-awal ini masuk itupun hanya 1000 dosis.
Terkait target kapan mencapai herd immunity dirinya belum bisa menjelaskan. Hanya saja tim vaksinasi akan tetap berusaha.